Terkini.id, Cilacap – Lomba kreasi guru Raudlatul Athfal (RA), Pengurus Cabang Ikatan Guru Raudlatul Athfal (PC IGRA) Kesugihan, yang diselenggarakan pada hari Selasa, 16 Nopember 2021 bertempat di RA Al Munawwaroh, Slarang, Kesugihan, berjalan dengan lancar.
Kegiatan tersebut dibuka oleh pengawas madrasah kecamatan kesugihan, Adiyanto S.Ag.M.Pd. Lomba kali ini dikhususkan untuk guru-guru RA. Kategori lomba yang digelar meliputi lomba Best Practice, lomba Master of Ceremony dan lomba 5M/Menggambar, mewarnai, melipat, menggunting dan menempel.
Ketua panitia penyelenggara, Sakiyem, M.Pd menyampaikan “kegiatan ini bertujuan untuk menggali potensi-potensi guru RA, khususnya di kecamatan Kesugihan. Diharapkan akan menginspirasi guru-guru RA yang lain, sehingga inovasi dan kreatifitas guru akan semakin berkembang”.

Selain dihadiri oleh Pengawas madrasah kecamatan Kesugihan bapak Adiyanto, S.Ag.M.Pd. Acara tersebut dihadiri juga oleh Pimpinan Daerah IGRA kabupaten Cilacap, Ibu Nurchasanah, M.Pd. dan Ketua IGRA Kesugihan Ibu Uswanti M .Pd.
Hadir sebagai juri dalam lomba Best practice yaitu Adiyanto, M.Ag dan Nurchasanah, M.Pd. Sedangkan juri lomba MC, Mudiah, S.Pd.I. dan Siti Khomsatun S.Ag. Sedangkan juri lomba 5M yaitu Utami budiyati, M.Pd.I dan Ngasyiroh S.Pd.AUD.
Keluar sebagai juara dalam ajang Lomba best practice Juara 1 diraih oleh Muawanah, S.Pd.I. dari RA Maryam planjan. Juara 2 oleh Khuzaemah dari RA Istiqomah 03. Juara 3 diraih Harum Nisaul Wafa, dari RA Istiqomah 04.

Sedangkan juara Lomba MC Juara 1 diraih oleh Tiana Dwi Filian, S.Pd. dari RA Annur, Karangjengkol. Juara 2 Sri Wahidah Sunarti, S.Pd dari RA Masyithoh slarang. Juara 3 : Uswatun Hasanah, S.Pd. dari RA Nurul Haq Kalisabuk
Untuk kategori Lomba 5M Juara 1 diraih oleh Maulida Mahmudah, S.Pd.I. dari RA Ma’arif NU Kalisabuk. Juara 2 diraih oleh Umi Mukarromah dari RA Masyithoh Slarang
Juara 3 diraih oleh Khikmatul Khasanah dari RA Istiqomah 04.
Ketua PC IGRA Kesugihan, Uswanti M.Pd. mengatakan bahwa “juara 1 di tiap kategori lomba, akan maju pada lomba di tingkat kabupaten, mewakili PC IGRA Kesugihan”. (rio)